“ Seduluran Sak Lawase
“
Reuni itu berasal dari
2 suku kata, yaitu “Re” yang artinya kembali dan “Uni” yang artinya bersatu.
Jadi jika digabung maka bisa diartikan “Kembali Bersatu”. Tujuannya
adalah berkumpulnya kembali dengan teman, rekan, saudara, bahkan keluarga yang
mungkin sudah lama tidak bertemu. Dengan reuni kita bisa menjalin kembali hubungan kita dengan
teman seperjuangan dulu. Kita bisa mengetahui kabar mereka, di mana mereka
tinggal, di mana mereka kerja, dan bagaimana keadaan mereka saat ini. Bisa juga
jadi ajang saling memaafkan kalo dulu masih punya salah sama orang lain.. Reuni
juga bisa jadi ajang untuk mengingat kembali semua kenangan, suka duka, tawa
canda, tangis haru, macam-macam lahh, ga bisa disebutin satu per satu.. hihii..
Dan pastinya bisa menjadi hal yang menyenangkan bisa mengingat masa-masa
sekolah, tiada masa paling indah,
masa-masa di sekolah, Dengan reuni kita bisa saling bertukar informasi
tentang disiplin pekerjaan yang digeluti oleh teman-teman kita. Dengan demikian
kita dapat saling menghubungi jika ada peluang bisnis sekarang ataupun nanti.
Untuk yang belum berhasil, sapa tau ada teman baik kita yang bisa membantu
untuk meniti karir lebih baikDengan reuni ini, pada akhirnya kita
memberikan kesempatan menghibur diri kita sendiri. Sedikit senyuman atau bahkan
celaan dan canda tawa yang dulu pernah hadir, pasti akan hadir kembali di reuni
ini. Yang pastinya,, kita akan pulang dengan senyuman dan semangat baru untuk
menata kembali kehidupan kita agar menjadi lebih baikk. Persaudaraan (ukhuwwah) dalam Islam
dimaksudkan bukan sebatas hubungan kekerabatan karena faktor keturunan, tetapi
yang dimaksud dengan persaudaraan dalam Islam adalah persaudaraan yang diikat
oleh tali aqidah (sesama muslim) dan persaudaraan karena fungsi kemanusiaan
(sesama manusia makhluk Allah Swt.)
Tak
Terasa 19 ( Sembilan Belas Tahun ) Ikatan Alumni SMP Negeri 11 Surabaya Telah Meninggalkan Gedung Sekolah Yang sangat
Megah dan memberikan Sejuta Kenangan Di SMP Negeri 11 Surabaya , Pada Hari
Minggu 16/9/2018 Seluruh Alumni SMP
Negeri 11 Surabaya Berkumpul Di Aula SMP Negeri 11 Surabaya JL. Sawah Pulo No.
1 Surabaya. Dalam Kesempatan Tersebut Turut hadir Bapak / Ibu Dewan Guru Yang
Sudah Memberikan Ilmunya Antara Lain Ibu Elly Marjito , S.Pd , Ibu Nunuk , S.Pd
, Ibu Umi , S.Pd , , Serta Yang Mewakili Dari Pihak SMP Negeri 11 Surabaya
Yaitu Bapak Wahono Dimana Bapak Kepala SMP Negeri 11 Surabaya Berhalangan Hadir
Karena Sedang Tidak Enak Badan. Dalam sambutannya Eko Yang Juga Ketua Panitia
Reuni Mengucapkan Banyak Terimakasih Kepada Seluruh Panitia , Teman – Teman Alumni
Serta Seluruh Bapak / Ibu Dewan Guru yang Sudah ,Menularkan ilmunya Untuk Kita
Semua , Di samping Itu Eko Juga Berpesan agar Ikatan Alumni SMP Negeri 11
Surabaya Tetap Berjalan Terus Jangan Di putus Persaudaraan Tersebut Dimana
Beliau Meminta Sadulur Sak Lawase , Di Akhir Acara Bapak / Ibu Guru Mendapatkan
Sebuah Kenang – Kenangan Dari Ikatan Alumni SMP Negeri 11 Surabaya Serta Dalam
Kesempatan Tersebut Seluruh Alumni Juga Menyanyikan Lagi Hymne Guru Serta Goyang Joget Mamere . Dalam Kesempatan
Tersebut Ibu Nunuk , S.Pd yang Juga Guru BK Di SMP Negeri 11 Surabaya
Mengucapkan Rasa Terimakasih Kepada Alumni SMP Negeri 11 Surabaya Angkatan 1999 Serta Beliau Berpesan Jangan sampai
Memutuskan Persaudaraan ( Silahturahmi ) Yang Sudah Terjalin Ini Serta Beliau
Berpesan agar Jangan Sampai ajang Reuni Ini Di Jadikan Ajang CLBK Pada Masa SMP
Dulu, Padahal Sudah Punya Istri dan Sudah Punya Anak Dan Beliau Juga Menyampaikan Sukses Untuk
Alumni SMP Negeri 11 Surabaya Angkatan 1999.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar