Kamis, 05 April 2018

“ Talk Show Dan Sosialiasi Ruang Guru “





















“ Talk Show Dan Sosialiasi Ruang Guru “
Ruangguru adalah aplikasi belajar dengan solusi belajar terlengkap untuk segala kesulitan belajar kamu. Konten tersedia untuk berbagai jenjang mulai dari SD, SMP dan SMA sesuai dengan kurikulum nasional dan dirancang khusus oleh pengajar terbaik dan berpengalaman (Master Teacher).
SMP PGRI 6 Surabaya adalah Sekolah Peduli dan Berbudaya Lingkungan Yang Terletak di Jalan Bulak Rukem III No. 7 – 9 Kelurahan Wonokusumo Kecamatan Semampir Pada Hari Jum’at 6/4/2018 Kedatangan Tamu dari ruang guru.com yaitu Mas Mahdi ALI. P yaitu Education Consultant dari Ruang Guru.com, Kedatangan Mas Mahdi Ali adalah Talk Show Dan Sosialisasi ruang Guru. Dalam Sambutannya Banu Atmoko , S.Pd Kepal Spegrinam Surabaya bahwa yang mengikuti kegiatan ini adalah Siswa Kelas 9 , Siswa Kelas 7 Dan Siswa Kelas 8 Spegrinam Surabaya , Banu Atmoko , S.Pd mengajak seluruh siswa / siswi Spegriam Surabaya untuk banyak melakukan latihan latihan soal seperti kelas 9 Harus banyak melakukan banyak latihan agar Nilai UNBK Baik dan dapat di terima di SMA/SMK Negeri Mas Mahdi ALI. P menjelaskan tentang cara mengakses ruang guru.com , dimana Seluruh siswa Spegrinam Surabaya mulai Kelas 7 – Kelas 9 Mulai Mendaftar di Aplikasi tersebut, dimana pada hari ini seluruh siswa Spegrinam Surabaya membawa HP Untuk mengerjakan Ruang guru.com tersebut. Seluruh siswa Spegrinam Surabaya Kelas 7 – Kelas 9 Sangat antusias  dalam mengakses tersebut , Bahkan Mas Mahdi ALI. P Memberikan Hadiah kepada Siswa Spegrinam Surabaya yang mendapatkan nilai terbaik mengerjakan Soal tersebut. Menut  Mas Mahdi ALI. P Hadiah yang di berikan sangat sederhana tapi ini untuk menambah motivasi belajar siswa apalagi kelas 9 Yang menghadapi USBN- BK Dan UNBK .

“ Sekolah Sehat Siswa Cerdas Menuju Sekolah Berprestasi”














“ Sekolah Sehat Siswa Cerdas Menuju Sekolah Berprestasi”
Sehat adalah suatu kondisi di mana segala sesuatu berjalan normal dan bekerja sesuai fungsinya dan sebagaimana mestinya. Secara sederhana, sehat sinonim dengan kondisi tidak sakit. Dalam kamus besar bahasa Indonesia, definisi sehat adalah baik seluruh badan serta bagian-bagiannya. Dahulu, sehat identik dengan kondisi badan atau tubuh. Tapi sekarang seiring kemajuan zaman, kata sehat tidak hanya berhubungan dengan badan, tetapi juga segala sesuatu yang dapat bekerja, jika berlangsung secara normal dan semestinya maka akan di sebut dengan sehat. Tetapi jika mengalami gangguan maka di sebut dengan istilah tidak sehatCerdas adalah sebutan untuk orang yang tidak terlalu teratur dan disiplin tetapi ia mampu mengerjakan yang diperintahkan dengan baik. Orang cerdas mampu mencerna sesuatu dengan sempurna. Cerdas biasanya merupakan faktor turunan. Mereka tahu kapan harus santai dan kapan menunjukkan kepintaran mereka. Secara emosional pun orang cerdas lebih baik daripada orang pintar.  prestasi diri adalah hasil atas usaha yang dilakukan seseorang. Prestasi dapat dicapai dengan mengandalkan kemampuan intelektual, emosional, dan spiritual, serta ketahanan diri dalam menghadapai situasi segala aspek kehidupan.
SMP PGRI 6 Surabaya adalah Sekolah Peduli dan Berbudaya Lingkungan Yang Terletak di Jalan Bulak Rukem III No. 7 – 9 Kelurahan Wonokusumo Kecamatan Semampir Pada Hari Jum’at 6/4/2018 Seluruh Peserta Didik SMP  PGRI 6 Surabaya Dan SDS “ AL-IKHLAS “Surabaya melaksanakan kegiatan Jum’at Sehat , Jum’at Bersih Dan Jum’at Smart , Seperti biasa seluruh Peserta Didik SMP PGRI 6 Surabaya datang pagi Jam 05.00 untuk melaksanakan Kegiatan rutinitas lari, selesai dari lari seluruh peserta didik langsung mengadakan kegiatan Jum’at Bersih. Dimana Ada Yang Membersihkan halaman Sekolah , Memilah sampah sampah Baik Gelas Aqua , Sampah Kertas bahkan ada Yang Menata Aqua, Ada yang mengosek ngosek kamar mandi agar keliahatan bersih serta ada yang membersihkan selokan. Dengan semangat yang sangat luar biasa seluruh anak didik SMP PGRI 6 Surabaya dan SDS “ AL-IKHLAS Surabaya melakukan kegiatan Jum’at Bersih Jum’at Smart Menuju Prestasi. Menurut Anisatul Hasanah Siswa Kelas 9 Spegrinam Surabaya Mengungkapkan bawa  Tujuan dari kegiatan ini adalah Agar Tubuh Kita Sehat Sekolah kita Bersih Untuk mencapai Prestasi

“ Kegiatan Khataman Qur’an “















“ Kegiatan Khataman Qur’an “
Membaca Alquran telah menjadi kebiasaan bahkan tradisi umat Islam. Kebaikan tersebut biasa dilakukan di Masjid, Mushalla, Tempat Pengajian, termasuk di rumah masing-masing. Seperti apa Khataman Al-Quran itu, bagaimana keutamaannya dan bagaimana pula cara atau pola yang dilakukan dalam mengkhatamkan Al-Quran secara serentak, berikut paparannya melalui pengalaman Nusantara Mengaji. Al-Quran sebagaimana pengertian secara bahasa, berasal dari akar kata qara’a, yaqra’u, qur’anan, merupakan bacaan, yang berisi kalam-kalam Allah dalam bentuk bacaan dan terdiri dari 30 juz, 114 surah, atau 6.236 ayat menurut riwayat Hafsh. Sedangkan secara terminologi atau istilah “Al-Quran adalah Firman Allah swt yang tiada tandingannya, diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW penutup para nabi dan rasul dengan perantaraan malaikat Jibril as, ditulis pada mushaf-mushaf kemudian disampaikan kepada kita secara mutawatir, membaca dan mempelajari al Qur'an adalah ibadah, dan al Qur'an dimulai dengan surat Al-Fatihah serta ditutup dengan surat Annas”. (Muhammad Ali Ash-Shabuni). Alquran yang diturunkan oleh Allah SWT kepada umat manusia sejatinya untuk dijadikan sebagai pelajaran, petunjuk, dan pedoman hidup, pembenar kitab-kitab suci sebelumnya, pemberi kabar gembira bagi umat Islam, menjadi rahmat dan juga obat bagi orang-orang yang beriman. Khataman Al-Quran adalah kegiatan membaca Al-Quran yang dimulai dari surah Al-Fatihah hingga surah an-naas (114 surah). Bisa dilakukan secara berurutan, yakni mulai dari juz 1 hingga juz 30, atau dilakukan secara serentak, yakni 30 juz dibagi sesuai jumlah peserta. Khataman Alquran dapat dilakukan dengan cara bil ghaib yakni hafalan, atau binnadhor, membaca dengan melihat. Adapun keutamaan membaca Alquran sangat jelas disebutkan di dalam Alquran dan sabda Rasulullah SAW. Pahala yang dijanjikan oleh Allah SWT kepada orang-orang yang membaca Alquran akan dilipatgandakan sebanyak sepuluh kali lipat. Hal ini sebagaimana disampaikan oleh At-Turmudzi sebagai berikut : Dari Abdullah bin Masud RA berkata : “Rasulullah SAW bersabda, barangsiapa membaca satu huruf dari Alquran maka baginya satu kebaikan, dan atu kebaikan itu dilipatkgandakan sepuluh, saya (Rasulullah) tidak berkata aliflammim itu satu huruf, namun alif itu satu huruf, lam satu huruf, dan mim satu huruf.” Allah SWT juga berjanji untuk menyempurnakan pahala dan karunia-Nya bagi orang-orang yang selalu membaca Alquran, melaksanakan shalat, dan menginfakkan rezekinya. Hal ini terungkap dalam firman-Nya dalam surah fathir ayat 29-30. Kemudian sebagaimana keterangan Rasulullah SAW bahwa Allah SWT juga sangat mengutamakan orang-orang yang membaca Alquran dengan cara mengirimkan para malaikat untuk turut berdoa bersama mereka. Selain itu, bacaan Alquran menjadi penyelamat bagi para pembacanya kelak dihari akhir, sebagimana disampaikan dalam hadits riwayat at-Turmudzi, yang artinya : Dari Umamah Albahili sesungguhnya Rasulullah bersabda : “Bacalah Alquran sesungguhnya kelak di hari kiamat Alquran akan datang sebagai pembaca syafa’at bagi pembacanya.”
Dalam Rangka Menumbuhkan Karakter yang dimiliki Oleh Peserta Didik Baik SMP PGRI 6 Surabaya Dan SDS “ AL-IKHLAS Surabaya Serta Dalam Rangka Menyiapkan Mental Peserta Didik SMP PGRI 6 Surabaya Sekolah Peduli dan Berbudaya Lingkungan Yang Terletak Di Jalan Bulak Rukem III No. 7-9 Kelurahan Wonokusumo Kecamatan Semampir Pada Hari Kamis 5/4/2018, Seluruh Siswa / Siswi Spegrinam Surabaya Mulai Kelas 7 - Kelas 9 Dan Kelas 1- Kelas 6 Serta Bapak / Ibu Dewan Guru Melaksanakan Kegiatan Khataman Al Qur’an. Dalam Sambutannya Banu Atmoko , S.Pd  Kepala Spegrinam Surabaya dalam Sambutannya mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan tersebut adalah Untuk Menyiapkan Anak Didik Kelas 9 Dan Kelas 6 Yang akan Melaksanakan USBN-BK Dan USBN Berjalan Lancar tanpa adanya Halangan serta Semoga Proktor Tekhnisi , Pengawas Diberikan Kesehatan Lahir Batin Serta Semoga PPDB Tahun 2018 – 2019 Spegrinam Surabaya Dan SDS “ AL-IKHLAS Surabaya Mendapatkan Siswa Banyak dan Barokah Selamanya. Dalam Kesempatan Tersebut Bapak Achmad Syaifudin , S.H . I Selaku Guru Pendidikan Agama Islam Dan Budi Pekerti Spegrinam Membagi Seluruh Siswa Dimana Siswa Kelas 1- Kelas 3 SDS “ AL-IKHLAS  Surabaya Membaca Surat – Surat Pendek Di Musholah Di Dampingi Ibu Yuni Ismaryati , S.Pd dan Ibu Sugiarti , S.Pd , Sedangkan Peserta Didik Kelas 4- 6 SDS “ AL-IKHLAS Dan Peserta Didik SMP PGRI 6 Surabaya Kelas 7 – Kelas 9 Bapak Bapak Achmad Syaifudin , S.H . I Membagi Mulai Juz 1 – Juz 30 Dengan sangat semangat Seluruh siswa sangat semangat baik yang membaca maupun yang menyimak . Diakhir Bapak Achmad Syaifudin , S.H . I menutup acara Khataman Qur’an tersebut dengan Pembacaan Istighosah dan Doa , Seluruh Siswa Spegrinam Surabaya Dan SDS “ AL-IKHLAS Surabaya larut dalam keheningan bahkan pada saat doa ada yang meneteskan Air Mata. Menurut Rizal Siswa Kelas 9 Yang selalu Mendampingi Bapak Achmad Syaifudin , S.H . I dalam kegiatan Doa Bersama menyampaikan bahwa Semoga Khataman Qur’an ini bisa membawa kedamaian Hati pada saat USBN- BK , UNBK Dan Semoga Lancar USBN Serta Dapat Di Terima Di SMA / SMK Negeri Favorit