Sabtu, 05 Juni 2021

“ JADIKAN SEKOLAH BERSIH NYAMAN DAN AMAN DI HARI LINGKUNGAN HIDUP 2021 “

 




















































































“ JADIKAN SEKOLAH BERSIH NYAMAN DAN AMAN

DI HARI LINGKUNGAN HIDUP 2021 “

HARI KE -508

Setiap tahunnya, Hari Lingkungan Hidup Sedunia (HLHS) diperingati pada tanggal 5 Juni. Hari Lingkungan Hidup Sedunia dicanangkan PBB demi menggugah kesadaran banyak orang untuk menjaga lingkungan dan menciptakan ekosistem hijau yang lestari. Sejarah Hari Lingkungan Hidup Sedunia berawal ketika PBB menggelar konferensi pertama tentang lingkungan hidup yang kemudian menghasilkan Deklarasi Stockholm pada tanggal 5 Juni 1972. Semenjak saat itu, setiap tanggal 5 Juni seluruh komponen masyarakat dunia bergandengan tangan dengan instansi pemerintah dan komponen bisnis kecil maupun raksasa, akan bersama-sama menunjukkan partisipasinya dalam mengurai isu-isu lingkungan hidup. Dilansir dari India Today, tema Hari Lingkungan Hidup Sedunia di tahun 2021 ini adalah "Environment Restoration" atau "Restorasi Lingkungan." Restorasi lingkungan adalah upaya mengembalikan ekosistem ke kondisi awal mula, yang mencakup usaha pencegahan dan mengatasi berbagai kerusakan alam yang disebabkan oleh tangan-tangan manusia. Dan keserakahan manusia, membuat kita kehilangan banyak lahan basah yang menjadi penyeimbang ekosistem di bumi. Tema HLHS kali ini dibangun guna menyuport usaha PBB dalam mengembalikan lagi hijaunya kawasan hutan dan melindungi kawasan alam yang masih perawan yang harus terus dilestarikan.

SMP PGRI 6 Surabaya dan SDS AL-IKHLAS Surabaya adalah Sekolah Peduli Berbudaya Lingkungan yang terletak di Jalan Bulak Rukem III No 7-9 Kelurahan Wonokusumo Kecamatan Semampir Sebagai Sekolah Peduli Berbudaya Lingkungan , dimana Pada Hari SABTU 5/6/2021 Mengadakan sebuah kegiatan PERINGATAN HARI LINGKUNGAN INTERNASIONAL Yang jatuh setiap tanggal 5 JUNI 2021, Dimana pada hari SABTU 5 JUNI 2021 Seluruh siswa / siswi SMP PGRI 6 Surabaya dan SDS AL-IKHLAS Surabaya melakukan kegiatan bersih – bersih lingkungan , Dimana mereka ada yang menyapu halaman Sekolah mulai pagar sekolah , Lapangan sampai lahan tanah kosong yang ada di sekolahan, Ada yang memotongi Rumput yang ada di lapangan  sehingga lapangan rumputnya yang panjang – panjang jadi pendek

Dimana kegiatan tersebut di jalankan oleh siswa / siswi SMP PGRI 6 Surabaya dan SDS AL-IKHLAS Surabaya dengan sangat gembira tanpa adanya bebean, Tidak hanya Siswa SMP PGRI 6 Surabaya dan SDS AL-IKHLAS Surabaya saja , tetapi juga guru – guru di SMP PGRI 6 Surabaya dan SDS AL-IKHLAS Surabaya Ikut kegiatan Memperingati HARI LINGKUNGAN INTERNASIONAL, Disamping itu siswa / siswi SMP PGRI 6 Surabaya juga membersihkan Kamar Mandi , dimana mereka ada yang menyapu dan mengepel kamar mandi.

Menurut Penulis yang Juga Kepala SMP PGRI 6 Surabaya Alumni Jurusan PLS UNESA Menyatakan bahwa Tujuan dari kegiatan tersebut adalah Memperingati HARI LINGKUNGAN INTERNASIONAL  Yang Jatuh 5 JUNI 2021 Di samping itu Penulis juga mengajak kepada Siswa / siswi baik SMP PGRI 6 Surabaya maupun SDS AL-IKHLAS Surabaya untuk Peduli Berbudaya Lingkungan apalagi saat ini Musim Penghujan makanya Penulis mengajak untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan sekolah , Di samping itu juga Alhamdulilah BIBIT KANGKUNG Dan CABAI Yang Di TANAM Di HODROPONIK Pas HARI LINGKUNGAN INTERNASIONAL Ini Sudah tumbuh dan siap untuk dirawat siswa / siswi SMP PGRI 6 Surabaya dan SDS AL-IKHLAS Surabaya. Selesai Bersih – bersih lingkungan sekolah tersebut Ibu LASMIATI,S.Pd Pelatih Pramuka yang Juga Alumni SMP PGRI 6 Surabaya membawa MIHUN Dan Ote – Ote Untuk di makan bersama sama Guru SMP PGRI 6 Surabaya dan SDS AL-IKHLAS Surabaya

#Tantangan Guru Siana     

# dispendik Surabaya

#Guruhebat