Sabtu, 21 Maret 2015

“ Peringatan Hari Air Se Dunia Tahun 2015 Dengan Aksi Nyata “



“ Peringatan Hari Air Se Dunia Tahun 2015 Dengan Aksi Nyata “
Air adalah senyawa yang penting bagi semua bentuk kehidupan yang diketahui sampai saat ini di Bumi,[ tetapi tidak di planet lain. Air menutupi hampir 71% permukaan Bumi. Terdapat 1,4 triliun kilometer kubik (330 juta mil³) tersedia di Bumi. Air sebagian besar terdapat di laut (air asin) dan pada lapisan-lapisan es (di kutub dan puncak-puncak gunung), akan tetapi juga dapat hadir sebagai awan, hujan, sungai, muka air tawar, danau, uap air, dan lautan es. Air dalam obyek-obyek tersebut bergerak mengikuti suatu siklus air, yaitu: melalui penguapan, hujan, dan aliran air di atas permukaan tanah (runoff, meliputi mata air, sungai, muara) menuju laut. Air bersih penting bagi kehidupan manusia. Di banyak tempat di dunia terjadi kekurangan persediaan air. Selain di Bumi, sejumlah besar air juga diperkirakan terdapat pada kutub utara dan selatan planet Mars, serta pada bulan-bulan Europa dan Enceladus. Air dapat berwujud padatan (es), cairan (air) dan gas (uap air). Air merupakan satu-satunya zat yang secara alami terdapat di permukaan Bumi dalam ketiga wujudnya tersebut. Pengelolaan sumber daya air yang kurang baik dapat menyebakan kekurangan air, monopolisasi serta privatisasi dan bahkan menyulut konflik. Indonesia telah memiliki undang-undang yang mengatur sumber daya air sejak tahun 2004, yakni Undang Undang nomor 7 tahun 2004 tentang Sumber Daya Air.
SMP PGRI 6 Surabaya  yang terletak di Jalan Bulak Rukem III No. 7 – 9 Kelurahan Wonokusumo , Kecamatan Semampir merupakan Sekolah Peduli dan Berbudaya Lingkungan dimana pada Hari Minggu 22 Maret 2015 , Masyarakat se dunia memperingati hari air tersebut , termasuk salah satunya adalah SMP PGRI 6 Surabaya , dimana Tim Kader Spegrinam Surabaya  pada hari minggu 22/3/2015  yang terdiri dari Kelas 7 dan kelas 8 ikut memperingati Hari Air tersebut , dimana aksi nyata yang dilakukan oleh Tim kader Spegrinam pada hari ini adalah Menyapu halaman , memilah sampah – sampah daun untuk dimasukan ke dalam Tong Komposter serta membersihkan sampah – sampah di selokan depan sekolah kami , dimana air dari selokan tersebut  adalah untuk menyirami tanaman di depan pagar sekolah kami Serta menata pot – pot agar tampak hijau menarik dan enak dipandang .  Menurut Banu Atmoko , S.Pd Kepala SMP PGRI 6 Surabaya sebelum memulai kegiatan menuturkan bahwa Tema Hari Air Se Dunia Tahun 2015 Adalah Water and Sustainable Development” atau “Air dan Pembangunan Berkelanjutan”, yang diangkat menjadi tema tahun ini menyoroti pentingnya air dalam agenda pembangunan berkelanjutan. Air memiliki peran yang penting dalam agenda pembangunan berkelanjutan , dimana Banu Atmoko , S.Pd mengajak seluruh siswa / siswi SMP PGRI 6 Surabaya untuk dapat menghemat air , karena air adalah sumber kehidupan kita, bahkan menurut Lutfia Turfa dan Fransiska Nur Syahfitri dimana untuk menyirami tanaman sekolah kami adalh air dari tadah hujan serta air dari selokan , dimana tujuannya selain menghemat air juga untuk keindahan lingkungan sekolah kami , Kata Lutfia Turfa dan Fransiska Nur Syahfitri , dengan menghemat air berarti kita mendukung Program Surabaya Eco City.
Buah Karya :
DZULFARHAN MUSTOFA HADI

Jumat, 20 Maret 2015

“ Banjir Di basmi oleh Kader Spegrinam Dengan Biopori “



“ Banjir Di basmi oleh Kader Spegrinam Dengan Biopori “
Lubang resapan biopori adalah metode resapan air yang ditujukan untuk mengatasi genangan air dengan cara meningkatkan daya resap air pada tanah. Metode ini dicetuskan oleh Dr. Kamir R Brata, salah satu peneliti dari Institut Pertanian Bogor Peningkatan daya resap air pada tanah dilakukan dengan membuat lubang pada tanah dan menimbunnya dengan sampah organik untuk menghasilkan kompos. Sampah organik yang ditimbunkan pada lubang ini kemudian dapat menghidupi fauna tanah, yang seterusnya mampu menciptakan pori-pori di dalam tanah. Teknologi sederhana ini kemudian disebut dengan nama biopori. Biopori memiliki segudang manfaat secara ekologi dan lingkungan, yaitu memperluas bidang penyerapan air, sebagai penanganan limbah organik, dan meningkatkan kesehatan tanah. Selain itu, biopori juga bermanfaat secara arsitektur lanskap karena telah digunakan sebagai pelengkap pertamanan di berbagai rumah mewah dan rumah minimalis yang menerapkan konsep rumah hijau. Biopori kini menjadi pelengkap penerapan kebijakan luas minimum ruang terbuka hijau di perkotaan bersamaan dengan pertanian urban. Bahkan pemerintah Kota Surabaya  sangat menganjurkan ruang terbuka hijau memiliki biopori.
SMP PGRI 6 Surabaya Sekolah Peduli dan Berbudaya LIngkungan yang terletak di Jalan Bulak Rukem III No. 7 – 9 Kelurahan Wonokusumo , Kecamatan Semampir pada hari Jum’at 20/3/2015 Tim Kader Spegrinam Surabaya melaksanakan kegiatan Jum’at bersih , dimana kegiatan yang kami lakukan pada pagi hari ini adalah memotong – motong sampah sayaur dari pasar untuk dimasukan ke dalam komposter  dimana Tim kader Spegrinam Surabaya memotong kecil – kecil sampah sayur tersebut untuk menjadi pupuk , tidak hanya itu saja Tim Kader Spegrinam Surabaya mengajak siswa / siswi SDS “ AL-IKHLAS “ Semampir untuk bersama – sama bergotong royong membuat lubang resapan biopori di halaman sekolah kami . Alhamdulilah adik – adik kami SDS “ AL-IKHLAS “ Semampir sangat antusias  dalam membuat lubang resapan biopori tersebut  , bahkan mereka tidak takut kotor tangan mereka . Menurut Rahayu Tri Novitasari Siswa SDS “ AL-IKHLAS “ Semampir Kelas V mengatakan beliau sangat senang dari kegiatan pagi ini karena bisa menambah pengalaman serta sekolah ini bebas banjir , jika sudah ada Lubang resapan biopori. Menurut Banu Atmoko , S.Pd bahwa dia sangat bangga dengan kegiatan pagi hari ini , karena anak – anak SMP PGRI 6 Surabaya mampu mengajak siswa SDS “ AL-IKHLAS “ Semampir untuk membuat lubang biopori dan pembuatan kompos.
Buah Karya :
DZULFARHAN MUSTOFA HADI
Ketua Tim Konselor Spegrinam Surabaya

Kamis, 19 Maret 2015

“ Bisnis Kader Sekolah Hijau Kribam ( Kripik Bayam ) “



“ Bisnis Kader Sekolah Hijau  Kribam ( Kripik Bayam ) “
Bayam merupakan makanan super dengan kandungan nutrisi yang banyak di dalamnya. Maka tidak heran jika bayam menjadi sumber kekuatan Popeye (salah satu tokoh kartun). Setelah mengkonsumsi bayam, popeye menjadi lebih kuat dan sanggup mengalahkan Brutus yang berbadan besar. Hal tersebut tidaklah berlebihan karena pada kenyataannya pun demikian. Bayam memiliki nama latin Amaranthus spp. dan termasuk dalam famili Amaratohideae. Bayam merupakan salah satu jenis sayuran yang dimanfaatkan daunnya untuk dikonsumsi. Daun bayam biasa dimasak dengan cara dijadikan sayur bening. Namun sekarang ini olahan bayam semakin beraneka, bahkan ada yang membuatnya menjadi keripik. Kandungan nutrisi yang terdapat dalam 100 gram daun bayam adalah 2,3 gram protein; 3,2 gram karbohidrat; 3 gram besi dan 81 gram kalsium. Bayam juga kaya akan berbagai macam vitamin dan mineral, yakni vitamin A, vitamin C, niasin, thiamin, fosfor, riboflavin, natrium, kalium dan magnesium.
SMP PGRI 6 Surabaya Sekolah Peduli dan Berbudaya Lingkungan yang terletak di Jalan Bulak Rukem III No. 7 – 9 Kelurahan Wonokusumo , Kecamatan Semampir selalu mempunyai ide – ide yang baru dalam melakukan kegiatan Wira Usaha seperti yang terjadi pada hari Kamis 19/3/2015 , Tim Kader Spegrinam Surabaya pada pagi hari ini  melakukan kegiatan wirausaha  jualan Kripik  bayam , dimana mereka menjual kripik bayam tersebut Rp. 1.000  dapat 3 Buah ,- dimana pengeluaran untuk kegiatan pembuatan kripik bayam tersebut adalah Rp. 12.000,- . Bungkus yang digunakan oleh Tim Kader Spegrinam Surabaya adalah dari Koran – Koran yang ada di sekolah kami , dimana Koran – Koran tersebut model kapal – kapalan , karena kami tidak ingin memakai plastic  , disamping itu kami ingin berkreasi dimana bungkus yang digunakan oleh Tim Kader Spegrinam Surabaya adalah dari Koran , setelah mendapatkan 90 bungkus Koran , kami Tim Kader Spegrinam Surabaya langsung bergegas menjual dagangan kripik bayam kami. Ibu Ririn Widiastutik , S.Si Guru Mata Pelajaran IPA adalah Pembeli pertama Kripik bayam kami , beliau membeli kripik bayam tersebut Rp. 2.000 ,- oleh kami Tim Kader Spegrinam bu ririn diberi 6 buah Kripik bayam menurut bu Ririn kripik bayam buatan kita kader Spegrinam Surabaya sangat enak , gurih dan renyah , selesai menjual ke bu ririn kami langsung masuk ke kelas – kelas baik SDS “ AL-IKHLAS “ Semampir maupun SMP PGRI 6 Surabaya. Alhamdulilah dagangan kripik bayam kamipun laris manis seperti kami Tim Kader Spegrinam yang jual , dimana dagangan kami hari ini mendapatkan uang Rp. 30.000 , laba dari hasil jualan kripik bayam pada hari ini adalah Rp. 18.000 ,- . Menurut Lutfia Turfa dan Fransiska Nur Syahfitri beliau sangat senang karena dua ( 2 ) hari berjualan selalu laris manis dan dengan dagangan – dagangan model baru.  Menurut Kepala SMP PGRI 6 Surabaya ( Spegrinam Surabaya ) Banu Atmoko , S.Pd bahwa tujuan berjualan Kripik bayam ini sangat baik untuk kesehatan seperti Baik untuk diet , melawan kanker , Menjaga kesehatan mata , menjaga kesehatan tulang disamping untuk kesehatan jualan kripik bayam ini adalah melatih siswa /siswi  untuk berjiwa wirausaha , dimana kelak mereka bisa melakukan bisnis kripik bayam kecil – kecilan serta mengaplikasikan materi pembelajaran . Selesai  berjualan Tim Kader Spegrinam Surabaya langsung memasukan hasil penjualan pada pagi hari ini ke Buku Kas Penjualan lingkungan SMP PGRI 6 Surabaya.
Buah Karya :
DZULFARHAN MUSTOFA HADI
Ketua Tim Konselor Spegrinam Surabaya

Selasa, 17 Maret 2015

“ Nikmatnya Es Lidah Buaya “



“ Nikmatnya Es Lidah Buaya “
Lidah Buaya (Aloe vera; Latin: Aloe barbadensis Milleer) adalah sejenis tumbuhan yang sudah dikenal sejak ribuan tahun silam dan digunakan sebagai penyubur rambut, penyembuh luka, dan untuk perawatan kulit. Tumbuhan ini dapat ditemukan dengan mudah di kawasan kering di Afrika. seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, manfaat tanaman lidah buaya berkembang sebagai bahan baku industri farmasi dan kosmetika, serta sebagai bahan makanan dan minuman kesehatan Secara umum, lidah buaya merupakan satu dari 10 jenis tanaman terlaris di dunia yang mempunyai potensi untuk dikembangkan sebagai tanaman obat dan bahan baku industri. Berdasarkan hasil penelitian, tanaman ini kaya akan kandungan zat-zat seperti enzim, asam amino, mineral, vitamin, polisakarida dan komponen lain yang sangat bermanfaat bagi kesehatan.
SMP PGRI 6 Surabaya sekolah Peduli dan Berbudaya Lingkungan yang terletak di Jalan Bulak Rukem III No. 7 – 9 Kelurahan Wonokusumo , Kecamatan Semampir merupakan sekolah selain mencetak Iptek dan Imtaq juga mengajarkan tentang Wira usaha dimana seperti yang terjadi pada hari Senin 17/3/2015 Tim Kader Spegrinam Surabaya melakukan kegiatan Wirausaha jualan  Es Lidah Buaya yang dimana oleh Tim kader Spegrinam Surabaya di singkat “  Es LIBU “.  Tim kader Spegrinam Surabaya mendapatkan modal untuk kegiatan pembuatan Es Libu dari dewan Komisaris ( Ibu Sri Supadmi , S.Pd ) sebesar Rp. 20.000 ,- Lutfia Turfa , Fransiska Nur Syahfitri , SIti Waqiah , Adi Purwanto Apituley   Tim kader Spegrinam Surabaya kelas 8 dibantu oleh Yuni  Kumalasari Tim Kader Spegrinam Surabaya dibantu mantan Kepala Spegrinam Surabaya Ibu Kasmijati menyiapkan es Libu tersebut di Gazebo  Es Lidah buaya tersebut oleh Tim kader Spegrinam Surabaya di jual per gelas Rp. 1.000 ,-  Tim Kader Spegrinam Surabaya alhamdulilah pada penjualan  pagi hari ini menghasilkan 45 gelas , Jadi Tim Kader Spegrinam pada penjualan hari ini mampu mendapatkan laba Rp. 25.000 ,- . Ibu Yuni Ismaryati , S.Pd  Pembina konselor Spegrinam adalah pembeli pertama  Es Lidah Buaya tersebut , sebelum membeli Ibu Yuni Ismaryati , S.Pd bertanya sapa yang membuat . Lutfia Turfa , Fransiska ,SIti Waqiah serta Yuni Kumalasari menjawab kita bu Tim Kader Spegrinam yang membuat  , berapa harganya ? kata bu yuni . Lutfia Turfa menjawab harganya Rp. 1.000  Bu per gelas . Bu Yuni langsung mengeluarkan uang Rp. 1.000 , dan beliau langsung merasakan es lidah buaya tersebut , kata bu Yuni sangat segar sekali es lidah buaya tersebut apalagi panas – panas seperti ini. Disamping di jual kepada guru – guru kami Tim kader Spegrinam Surabaya juga menjual es lidah buaya tersebut kepada teman – teman kami SMP PGRI 6 Surabaya serta adik kelas kamiSDS “ AL-IKHLAS “ Semampir.
Menurut Banu Atmoko , S.Pd Kepala SMP PGRI 6 Surabaya bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah mengenalkan lidah buaya kepada guru – guru dan siswa / siswi SMP PGRI 6 Surabaya dan SDS “ AL-IKHLAS “ Semampir  tentang banyak manfaatnya lidah buaya bagi kesehatan , disamping itu menurut Banu Atmoko , S.Pd bahwa tujuan kegiatan ini adalah menumbuhkan jiwa wira usaha kepada seluruh siswa / siswi SMP PGRI 6 Surabaya , disamping itu menurut  Lutfia Turfa , Fransiska serta Siti Waqiah beliau sangat senang kegiatan hari ini , karena bisa melakukan kegiatan jual beli secara langsung , sehingga dapat mengaplikasikan materi  pembelajaran IPS .
Buah Karya :
DZULFARHAN MUSTOFA HADI
Ketua Tim Konselor Spegrinam Surabaya
































“ Nikmatnya Es Lidah Buaya “
Lidah Buaya (Aloe vera; Latin: Aloe barbadensis Milleer) adalah sejenis tumbuhan yang sudah dikenal sejak ribuan tahun silam dan digunakan sebagai penyubur rambut, penyembuh luka, dan untuk perawatan kulit. Tumbuhan ini dapat ditemukan dengan mudah di kawasan kering di Afrika. seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, manfaat tanaman lidah buaya berkembang sebagai bahan baku industri farmasi dan kosmetika, serta sebagai bahan makanan dan minuman kesehatan Secara umum, lidah buaya merupakan satu dari 10 jenis tanaman terlaris di dunia yang mempunyai potensi untuk dikembangkan sebagai tanaman obat dan bahan baku industri. Berdasarkan hasil penelitian, tanaman ini kaya akan kandungan zat-zat seperti enzim, asam amino, mineral, vitamin, polisakarida dan komponen lain yang sangat bermanfaat bagi kesehatan.
SMP PGRI 6 Surabaya sekolah Peduli dan Berbudaya Lingkungan yang terletak di Jalan Bulak Rukem III No. 7 – 9 Kelurahan Wonokusumo , Kecamatan Semampir merupakan sekolah selain mencetak Iptek dan Imtaq juga mengajarkan tentang Wira usaha dimana seperti yang terjadi pada hari Senin 17/3/2015 Tim Kader Spegrinam Surabaya melakukan kegiatan Wirausaha jualan  Es Lidah Buaya yang dimana oleh Tim kader Spegrinam Surabaya di singkat “  Es LIBU “.  Tim kader Spegrinam Surabaya mendapatkan modal untuk kegiatan pembuatan Es Libu dari dewan Komisaris ( Ibu Sri Supadmi , S.Pd ) sebesar Rp. 20.000 ,- Lutfia Turfa , Fransiska Nur Syahfitri , SIti Waqiah , Adi Purwanto Apituley   Tim kader Spegrinam Surabaya kelas 8 dibantu oleh Yuni  Kumalasari Tim Kader Spegrinam Surabaya dibantu mantan Kepala Spegrinam Surabaya Ibu Kasmijati menyiapkan es Libu tersebut di Gazebo  Es Lidah buaya tersebut oleh Tim kader Spegrinam Surabaya di jual per gelas Rp. 1.000 ,-  Tim Kader Spegrinam Surabaya alhamdulilah pada penjualan  pagi hari ini menghasilkan 45 gelas , Jadi Tim Kader Spegrinam pada penjualan hari ini mampu mendapatkan laba Rp. 25.000 ,- . Ibu Yuni Ismaryati , S.Pd  Pembina konselor Spegrinam adalah pembeli pertama  Es Lidah Buaya tersebut , sebelum membeli Ibu Yuni Ismaryati , S.Pd bertanya sapa yang membuat . Lutfia Turfa , Fransiska ,SIti Waqiah serta Yuni Kumalasari menjawab kita bu Tim Kader Spegrinam yang membuat  , berapa harganya ? kata bu yuni . Lutfia Turfa menjawab harganya Rp. 1.000  Bu per gelas . Bu Yuni langsung mengeluarkan uang Rp. 1.000 , dan beliau langsung merasakan es lidah buaya tersebut , kata bu Yuni sangat segar sekali es lidah buaya tersebut apalagi panas – panas seperti ini. Disamping di jual kepada guru – guru kami Tim kader Spegrinam Surabaya juga menjual es lidah buaya tersebut kepada teman – teman kami SMP PGRI 6 Surabaya serta adik kelas kamiSDS “ AL-IKHLAS “ Semampir.
Menurut Banu Atmoko , S.Pd Kepala SMP PGRI 6 Surabaya bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah mengenalkan lidah buaya kepada guru – guru dan siswa / siswi SMP PGRI 6 Surabaya dan SDS “ AL-IKHLAS “ Semampir  tentang banyak manfaatnya lidah buaya bagi kesehatan , disamping itu menurut Banu Atmoko , S.Pd bahwa tujuan kegiatan ini adalah menumbuhkan jiwa wira usaha kepada seluruh siswa / siswi SMP PGRI 6 Surabaya , disamping itu menurut  Lutfia Turfa , Fransiska serta Siti Waqiah beliau sangat senang kegiatan hari ini , karena bisa melakukan kegiatan jual beli secara langsung , sehingga dapat mengaplikasikan materi  pembelajaran IPS .
Buah Karya :
DZULFARHAN MUSTOFA HADI
Ketua Tim Konselor Spegrinam Surabaya