“ Acara Yang Super Dahsyat Di Masa Pandemi COVID-19 “
Hari Ke - 107
Virus Corona atau severe acute respiratory
syndrome coronavirus 2 (SARS-CoV-2) adalah virus yang menyerang sistem
pernapasan. Penyakit karena infeksi virus ini disebut COVID-19. Virus Corona
bisa menyebabkan gangguan ringan pada sistem pernapasan, infeksi paru-paru yang
berat, hingga kematian. Severe acute respiratory syndrome coronavirus 2
(SARS-CoV-2) yang lebih dikenal dengan nama virus Corona adalah jenis baru dari
coronavirus yang menular ke manusia. Walaupun lebih bayak menyerang lansia,
virus ini sebenarnya bisa menyerang siapa saja, mulai dari bayi, anak-anak,
hingga orang dewasa, termasuk ibu hamil dan ibu menyusui. nfeksi virus Corona
disebut COVID-19 (Corona Virus Disease 2019) dan pertama kali ditemukan di kota
Wuhan, China pada akhir Desember 2019. Virus ini menular dengan sangat cepat
dan telah menyebar ke hampir semua negara, termasuk Indonesia, hanya dalam
waktu beberapa bulan. Hal tersebut membuat beberapa negara menerapkan kebijakan
untuk memberlakukan lockdown dalam rangka mencegah penyebaran virus Corona. Di
Indonesia sendiri, diberlakukan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar
(PSBB) untuk menekan penyebaran virus ini. Coronavirus adalah kumpulan virus
yang bisa menginfeksi sistem pernapasan. Pada banyak kasus, virus ini hanya
menyebabkan infeksi pernapasan ringan, seperti flu. Namun, virus ini juga bisa
menyebabkan infeksi pernapasan berat, seperti infeksi paru-paru (pneumonia).
Selain virus SARS-CoV-2 atau virus Corona, virus yang juga termasuk dalam
kelompok ini adalah virus penyebab Severe Acute Respiratory Syndrome (SARS) dan
virus penyebab Middle-East Respiratory Syndrome (MERS). Meski disebabkan oleh
virus dari kelompok yang sama, yaitu coronavirus, COVID-19 memiliki beberapa
perbedaan dengan SARS dan MERS, antara lain dalam hal kecepatan penyebaran dan
keparahan gejala
Dalam mengisi Bekerja di rumah akibat Pandemi COVID – 19
Dan telah di terapkannya aturan dari Pemerintah tentang pemberlakuakn PSBB Bagi
kota Surabaya , Penulis yang juga kepala SMP PGRI 6 Surabaya pada hari Kamis
30/4/2020 Bersama 300 Guru terbaik Se
Indonesia Mengikuti Webinar II Dengan
Tema : “ BERKARYA DI TENGAH CORONA “ , Adapun yang menjadi Keynote Speaker adalah
Bapak Hamid Muhammad, M.Sc., Ph.D Dirjen
PAUD dan Dikdasmen Kemdikbud , Sedangkan yang memberikan Pengantar adalah Arief
Mustain, Direktur Indosat , Dalam
kesenpatan tersebut dalam Webinae II
yang menjadi Host adalah Mohammad Ihsan
ounder & CEO Gurusiana. Pemimpin Umum Media Guru Indonesia (MediaGuru). CEO
Majalah Literasi Indonesia. Penggagas gerakan nasional Satu Guru Satu Bukum
Dalam kesempatan tersebut mendengarkan Paparan dari Guru Guru yang Juara yaitu
Bapak Suhud Rois , Ibu HJ Rumalasari , S.Pd , M. M , Bapak Irwanto ,
S.Pd , M.Pd. Dalam kesempatan tersebut Penulis sangat bangga dapat
bergabung di acara tersebut , karena dapat melihat orang- orang yang hebat dan orang super. , Dalam kesempatan tersebut Penulis
juga mengikuti Quiz yang di adakan oleh indosat melalui https://quizizz.com/join/ , Alhamdulilah
Penulis masih menempati urutan ke -18 . Bagi Penulis di saat Pandemi COVID – 19
Ini acara seminar Webinar tersebut sangat luar biasa . Sukses Untuk Guru –
Guru Hebat. Penulis berharap agar COVID – 19 Segera hilang dari
muka bumi ini dan Penulis mengimbau
kepada seluruh Guru SMP PGRI 6 Surabaya dan siswa / siswi SMP PGRI 6 Surabaya Serta Seluruh Masyarakat selalu memakai masker
dimanapun berada termasuk jika ada di sekolah untuk melaksan piket serta untuk selalu
cuci tangan , agar tubuh kita terbebas dari COVID – 19 tersebut ,
sehingga harapannya agar COVID – 19 Segera hilang dari kota Surabaya , apalagi
setelah ini akan memasuki bulan Suci Ramadhan , Sehingga bisa puasa dengan aman
dan nyaman untuk menjalankan ibadah puasa .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar