“ Program Percepatan Indonesia Pintar di Kota
Surabaya”
Program Indonesia Pintar melalui KIP adalah
pemberian bantuan tunai pendidikan kepada seluruh anak usia sekolah (6-21
tahun) yang menerima KIP, atau yang berasal dari keluarga miskin dan rentan (misalnya
dari keluarga/rumah tangga pemegang Kartu Keluarga Sejahtera/KKS) atau anak
yang memenuhi kriteria yang telah ditetapkan sebelumnya. Program Indonesia
Pintar melalui KIP merupakan bagian penyempurnaan dari Program Bantuan Siswa
Miskin (BSM) sejak akhir 2014 KIP diberikan sebagai penanda/identitas
untuk menjamin dan memastikan agar anak mendapat bantuan Program Indonesia
Pintar apabila anak telah terdaftar atau mendaftarkan diri (jika belum) ke
lembaga pendidikan formal (sekolah/madrasah) atau lembaga pendidikan non formal
(Pondok Pesantren, Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat/PKBM, Paket A/B/C, Lembaga
Pelatihan/Kursus dan Lembaga Pendidikan Non Formal lainnya di bawah Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan dan Kementerian Agama) Program BSM (2008-2014)
disempurnakan melalui dan menjadi bagian dari Program Indonesia Pintar dan
salah satunya merupakan program pemberian bantuan tunai pendidikan kepada anak
yang berhak terutama dari keluarga pemilik Kartu Keluarga Sejahtera/KKS dan
kriteria lain yang telah ditetapkan sebelumnya, melalui penerbitan KIP sebagai
penanda/identitas bagi anak.
Pada hari Selasa 26/9/2017 Kementerian Pendidikan
Nasional mempunyai agenda besar yaitu
Percepatan Program Indonesia Pintar , dimana Kementerian Pendidikan Nasional
membagi 8 Titik di Wilayah Kota Surabaya. Untuk di Wilayah Utara terdapat 4
Titik Percepatan Program Indonesia Pintar tesebut yaitu di SMP Negeri 7
Surabaya yang menjadi Penangung Jawab dari Kementerian Pendidikan Nasional
Yaitu Bapak Susetyo Widiasmoro dan Ibu Erni Novalisa , dimana di SMP Negeri 7
Surabaya tersebut di bagikan Buku Tabungan sebanyak 561 Siswa , Di SMP
Barunawati yang menjadi Penanggung Jawab dari Kementerian Pendidikan Nasional
adalah Bapak Eko Susetyo Dan Ibu Sari Marhadiati dimana buku Tabungan yang di
bagikan di SMP Barunawati sebanyak 248 siswa , Sedangkan Tempat yang ketiga
yaitu di SMP Negeri 8 Surabaya yang menjadi Penanggung Jawab dari Kementerian
Pendidikan Nasional adalah Bapak Eko Susetyo Dan Ibu Sari Marhadiati dimana
buku Tabungan yang di bagikan di SMP Negeri 8 Surabaya sebanyak 232 siswa , sedangkan Tempat yang ke
empat yaitu di SMP Negeri 11 Surabaya yang
menjadi Penanggung Jawab dari Kementerian Pendidikan Nasional adalah Bapak Firdaus
Dan Ibu Emy dimana buku Tabungan yang di bagikan di SMP Negeri
11 sebanyak 1.384 siswa. Menurut Bapak Eko Susetyo dalam
sambutannya di SMP Negeri 8 Surabaya beliau mengucapkan Selamat kepada seluruh
siswa yang menerima Beasiswa PIP Tersebut semoga dapat dimanfaatkan sebaik
baiknya untuk keperluan sekolah dan beliau mengajak seluruh siswa untuk Gemar
Rajin Menabung, sedangkan Menurut Ibu
Lusy Perwakilan Kanwil BRI Agar pada saat Pencairan Beasiswa tersebut
mohon siswa di damping oleh orang tua / wali untuk mengambil dana tersebut
dengan membawa Identitas dan AR01, Menurut Bapak Drs. Sigit Priyo Sembodo , M.M
selaku Kasie Kesiswaan Sekolah Menengah Dinas Pendidikan Kota Surabaya sangat
mengapreasi Program Percepatan Indonesia Pintar di Kota Surabaya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar